Masa remaja adalah masa yang paling indah, mungkin itu yang dimaksud pada lagu “Masa Remaja” oleh Koes Plus. Remaja yang merupakan generasi penerus bangsa diharapkan dapat menjadi penerus yang ulet dan berprestasi melanjutkan usaha generasi pendahulunya. SMA Negeri 15 Surabaya sebagai pencetak remaja berkualitas baru saja mendapatkan hadiah yang luar biasa dahsyat di perhelatan Bali International Choral Festival yang diselenggarakan di Bali pada tanggal 24 hingga 30 Juli 2022. Lewat apel yang dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus 2022 pagi tadi, beberapa siswa-siswi yang berprestasi di panggil untuk menerima Piagam Penghargaan yang diberikan oleh Bapak Kepala Sekolah. Tidak hanya di Bali International Choral Festival siswa-siswi yang berprestasi juga menerima beberapa penghargaan diantaranya, Philippine International Mathematical Olimpiad dan Basket Putra dan Putri SMALA CUP,
Berikut video apel pagi yang dilaksanakan tanggal 1 Agustus 2022, menyambut siswa-siswi yang berprestasi
Dan berikut piagam penghargaan dari Kepala Sekolah SMA Negeri 15 Surabaya untuk siswa-siswi yang berprestasi
Piagam Penghargaan Silver Medals Teeneger’s Choir an. Paduan Suara Livo
Piagam Penghargaan Merit Award Junior Secondary an,. Fiorena Aisha Maharani
Piagam Penghargaan Juara 3 Basket Putri XVB
Piagam Penghargaan Juara 2 Basket Putra XVB
Piagam Penghargaan Gold Award Junior Secondary an. Rizal Hafidh