DvRbEvAuTfXkXjVuPuVkTuOzYvLuHpKnDvCvCxVhGbMxAzDaBgGnTrKxMvJsPqQhEnAzJgNsJsBzMlRdUqViNvMtDdRfReMoSjLrZyNaHzRcGbXySzZpAeNaZiHuPdXwJuFcSpFfVpPdWzNnGnDoIdYbItNaAmGlFbOzJyQkPlNvHlDmDhVuJkPhDvFcHmIwHdEkZt
Preloader

Telepon 031-8290473

Berlaga di PON Aceh 2024, Syahla Syafiah, Siswi XII-F1 Sabet Medali Emas dan Medali Perunggu Sekaligus

by Yuni Rustining Pangestu

Tidak henti-hentinya siswa-siswi SMAN 15 Surabaya menorehkan prestasi di ajang nasional. Kali ini berita kemenangan berasal dari siswi kelas XII-F1, Syahla Syafiah yang meraih Medali Emas kategori Team Trial Putri dan Medali Perunggu kategori IRR Road Race Putri jarak 94 km cabang olahraga Balap Sepeda di Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh – Sumut 2024 yang berlangsung dari tanggal 9 – 20 September 2024

Keberhasilan Syahla dalam meraih medali emas dan perunggu ini bukanlah tanpa perjuangan. Ia telah berlatih keras selama berbulan-bulan di bawah bimbingan pelatih profesional. Tidak mudah juga bagi Syahla untuk meraih kemenangan tersebut di tengah kerja kerasnya dalam menyeimbangkan kegiatan akademik dan olahraga di tengah kesibukannya sebagai siswa kelas XII.

PON Aceh-Sumut 2024 yang berlangsung pada 9 – 20 September 2024 menjadi ajang persaingan sengit bagi para atlet terbaik dari seluruh Indonesia. Namun, Syahla mampu menunjukkan performa luar biasa di lintasan, khususnya dalam kategori Team Trial Putri di mana ia dan timnya sukses meraih posisi puncak dan mempersembahkan Medali Emas bagi kontingen Jawa Timur.

Dalam kategori IRR Putri sejauh 94 km, Syahla kembali menunjukkan kemampuan balap sepedanya yang tangguh, meski persaingan begitu ketat. Dengan penuh semangat, ia berhasil meraih Medali Perunggu, menambah koleksi prestasinya dalam ajang olahraga nasional ini.

Kepala SMAN 15 Surabaya, Bapak Johanes Mardijono, S. Pd., M.M  menyampaikan apresiasi tinggi atas prestasi yang diraih Syahla. “Ini adalah kebanggaan besar bagi sekolah kami. Syahla telah menunjukkan bahwa dengan disiplin dan semangat juang, siswa-siswi SMAN 15 Surabaya dapat bersaing di tingkat nasional,” ujarnya. Keberhasilan Syahla tidak hanya menjadi kebanggaan bagi keluarga dan sekolah, tetapi juga membawa nama baik Surabaya dan Jawa Timur di kancah nasional. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berprestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Informasi Lebih Lanjut Silakan Hubungi 031-8290473